Jumat, 07 Oktober 2011

Memperkenalkan Bahasa Indonesia Pada Anak

Tidak ada salahnya memperkenalkan Bahasa Indonesia sejak usia dini. Apalagi sekarang dengan berkembangnya jaman, Bahasa Indonesia sepertinya kurang  mendapat tempat. Jika dilihat tulisan-tulisan di pinggir jalan, banyak sekali spanduk, baliho, plakat yang bertuliskan "Kursus Bahasa Inggris", "Kursus Bahasa Korea", "Kursus Bahasa Jepang", dan lain-lain. Mengapa jarang sekali ditemukan spanduk bertuliskan "Menerima Kursus Bahasa Indonesia yang Baik dan Benar". Pada kenyataanya hasil dari Ujian Nasional untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia kurang maksimal. Malah ada yang beranggapan bahwa Bahasa Inggris dan lain-lain lebih mudah daripada Bahasa Indonesia, tentunya Bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Usia balita merupakan masa peka untuk belajar. Anak mempunyai kemampuan yang sangat luar biasa untuk menyerap aneka rangsangan dari luar, termasuk rangsangan bahasa. Tetapi di sisi lain ia sedang dalam masa bermain dan mengembangkan aspek-aspek perkembangan yang lain seperti emosi dan sosial. Sebagai dasar untuk pengembangan pada anak usia balita harus melalui rasa senang, bebas , dan aman secara psikologis.Dengan demikian anak dapat mengembangkan dirinya secara optimal. 


Seperti pada bahasa daerah, dimana anak tidak dipaksa oleh orang tua mereka untuk berbahasa daerah. Di Jawa misalnya,para orang tua tidak memaksa anaknya harus bisa berbahasa jawa dari kecil. Tapi dengan anak melihat, mendengarkan orang tuanya menggunakan bahasa jawa. Ia tertarik lalu mniru dengan satu, dua kata, ternyata orang tuanya menanggapi. Anak pun menjadi senang dan lama-lama menguasainya dengan baik. Demikian pula dengan Bahasa Indonesia, anak akan belajar lebih daripada sekedar meniru dengan melihat sesama orang tua  lain berbicara dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar. Orang tua tidak dengan sengaja mengajarkan bahasa Indonesia, tetapi si anak sendiri yang belajar dengan cara mendengarkan lalu menjadi terbiasa, dan memilih sendiri agar ia dapar berkomunikasi dengan orang tua atau lingkungannya.


Bahasa Indonesia bukan menjadi "Bahasa Asing" tetapi memang merupakan sesuatu yang dia gunakan untuk berkomunikasi. Kalau seorang anak umur tiga tahun sudah dapat berbahasa Indonesia dengan baik dan benar, maka untuk perkembangan selanjutnya akan mudah untuk dapat berbahasa yang baik dan benar.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More